
Malam menjadi waktu yang tepat untuk merenung. Pikiran dan raga mulai tenang, mencoba beristirahat dengan memejamkan mata. Di waktu inilah, bisanya semua yang terjadi dari pagi hingga malam hari terlintas di benak kita. Malam adalah keadaan tenang. Segala hal yang telah terjadi dengan mudah melintas di ingatan kita, termasuk masa lalu.
Di malam hari, penting rasanya mengevaluasi diri. Jangan bisanya mengevaluasi orang lain, tapi sebagai pribadi yang ingin melakukan perbaikan pun, penting mengevaluasi diri.
Melihat sejauh apa yang sudah kamu lakukan, siapa saja yang
bahagia, lantas apa saja yang telah kamu perbuat sehingga menyakiti hati orang
lain.
Berikut langkah sederhana mengevaluasi diri sendiri. Lakukan
dengan jujur, jangan hakimi setiap kesalahannya, tapi perbaikilah!
1. Ingat Kembali
Ingat-ingat kembali, hal apa saja yang sudah kamu lakukan
hari ini atau kemarin. Amatilah dalam pikiranmu, kenapa kamu melakukan hal-hal
itu, siapa yang membuatmu melakukan hal itu, bagaimana hasilnya,
mengecewakankah? Atau kamu merasa puas?
Benar-benar temukan jawabannya. Tenangkan pikiran, mulailah mengingat dari kegiatan yang paling kamu senangi di hari ini. Misalnya, Senyuman orang yang merespon postif kehadiran kamu. Sudah berapa banyak kebaikan dan manfaat yang kamu lakukan hari ini?
2. Tangkap Kekurangan dan Kelebihan
Setiap hal yang telah kamu lakukan, tidak semuanya melulu
berujung keberhasilan, ikut pula kegagalan. Mungkin, hal itu karena kekurangan dan
kelebihanmu.
Jika kamu mencapai keberhasilan, maka ucapkanlah terima
kasih pada diri sendiri. Pertahankan keberhasilannya, lebih giat lagi belajar
banyak hal untuk mencapai keberhasilan yang baru.
Demikian pula, ketika ada kegagalan yang terjadi. Tak perlu hakimi diri sendiri, renungi apa yang membuat hal itu terjadi. Kemudian cari solusi, tanamkan semangat untuk melakukannya esok hari.
3. Fokus Pada Prioritas
Setiap kita sering kali melakukan kesalahan sederhana yaitu
tidak fokus pada apa yang dituju. Misalnya saja, hari ini sesungguhnya niat
kamu ingin menyelesaikan pekerjaan yang telah kamu terima. Kamu berencana harus
menuntaskannya hari ini. Tapi tidak tertuntaskan karena hal lain yang
menghambat. Kamu goyah, akhirnya prioritas itu malah bukan menjadi prioritas.
Kalau kamu tersenyum membaca kalimat di atas, itu artinya kamu kehilangan fokus. Kembali lah pada prioritasmu. Lakukan dengan fokus dan konsisten. Jangan hiraukan hal-hal yang menghambat. Kalaupun hambatan itu harus kamu tuntaskan dulu, tuntaskan lah tetapi tujuan awal pun harus kamu tuntaskan, bukan di kesampingkan.
4. Berdoalah dan Bersyukur Atas Hal yang Terjadi
Terakhir, sebelum kamu terbenam dalam tidur. Apa yang
terjadi hari ini, ikhlaskan dan stukurilah. Kalau kamu melakukan salahan,
melaukai hati orang lain. Mohon maaf dan ampun kepada Allah SWT. Esoknya
bernjaji lah pada diri sendiri untuk berusaha menjadi orang yang lebih baik.
Tarik napas dan hembuskan perlahan. Lakukan dengan rileks
agar malammu bisa lebih tenang. Mulai lah tidur dengan untaian senyuman.
Hilangkan semua masalah yang kamu hadapi hari ini. Jika belum selesai,
anggaplah selesai sejenak. Berjanji pada diri sendiri untuk menuntaskannya esok
hari.
Ketika kamu dilanda insomia alias tidak bisa tidur. Lakukan evaluasi diri seperti di atas. Evaluasi diri sangat penting untuk membangun karakter yang lebih positif. Memberi apresiasi pada diri sendiri, meminta maaf pada Allah SWT dan berjanji untuk lebih baik lagi. Selamat melakukannya.
Tentang Penulis: Venny Eriska adalah mahasiswai Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dan seorang freelancer serta blogger.
Harrah's Cherokee Casino & Hotel - MapYRO
BalasHapusFind your way around the casino, find where everything is located with the goyangfc.com most up-to-date 출장마사지 information about Harrah's Cherokee Casino apr casino & septcasino Hotel in https://septcasino.com/review/merit-casino/ Cherokee, NC.